| 2 komentar ]

Mandi menggunakan air hangat adalah hal yang sangat menyenangkan, selain dapat menghilangkan capek mandi menggunakan air hangat juga memiliki banyak manfaat. Mandi air hangat sekitar 32-35 derajat Celsius membuka pori-pori yang dapat membantu mengeluarkan toksin. Mandi air hangat juga dapat membantu menurunkan tingkat gula darah, menyembuhkan sakit otot dan membantu menjaga usus besar bekerja dengan baik.
Namun demikian dari sekian banyak manfaatnya, ada hal yang penting yang harus anda lakukan sebelum anda mandi. Hal ini untuk menghindari kecelakaan yang dapat berakibat fatal bahkan kematian. Ini menyangkut sumber air panas yang akan digunakan.


Pemakaian pemanas air menggunakan tenaga listrik sudah sangat populer, selain harganya yang mulai terjangkau, dan sangat mudah dalam pengoperasiannya. Anda tidak perlu lagi repot-repot merebus air terlebih dahulu untuk bisa mandi dengan air hangat. Akan tetapi perlu diingat bahwa alat ini berpotensi mencelakakan penggunanya.

Bukan sekedar ilustrasi, tapi ini benar-benar terjadi. Seorang pekerja perusahaan besar ditemukan tewas dikamar mandi ketika sedang mandi pagi di sebuah hotel berbintang di kota C beberapa tahun yang lalu. Hasil investigasi ditemukan bahwa alat pemanas di hotel tersebut sedang mengalami kerusakan sehingga arus listrik yang seharusnya ubah menjadi energi panas malah mengalir ke air yang sedang dipanaskan. Akibatnya, korban tersengat arus listrik dari air hangat yang mengguyur tubuhnya.

Bagaimana cara menghindari hal ini terjadi pada kita? Berikut beberapa cara yang bisa dilakukan sebelum menggunakan air hangat dari sumber pemanas listrik :

  1. Jangan langsung menggunakan shower yang mengalirkan air panas. Lakukan test kecil terhadap aliran air tersebut dengan cara menyentuh sebagian kecil dari aliran air tersebut atau pada keran yang terbuat dari bahan metal. Jika tidak ada sengatan berarti aman untuk digunakan. Perlu diperhatikan sentuhlah dengan punggung tangan anda JANGAN dengan telapak tangan.

  2. Jika anda menggunakan bathtub, anda masih bisa menggunakan air yang tertampung untuk berendam walaupun pada saat anda melakukan test anda dapati sengatan listrik. Caranya, isi bathtub anda sampai level yang anda butuhkan, tutup keran airnya dengan kencang sehingga tidak ada lagi air yang menetes. JANGAN berendam dulu sebelum kerannya ditutup.

  3. Jika alat pemanas yang rusak tersebut di rumah anda, segera perbaiki peralatan pemanas tersebut. Jika hal ini terjadi di hotel tempat anda menginap, segera laporkan kepada pengelola hotel tentang kerusakan tersebut.

  4. Periksalah peralatan pemanas anda secara berkala, untuk menghindari terjadinya kerusakan alat tersebut. Karusakan alat tersebut bisa membuat anda celaka.

Jika anda sudah melakukan hal-hal tersebut di atas, selamat mendapatkan manfaat mandi dan berendam dengan air hangat dengan aman dan selamat.

Nama korban dan hotel tempat kejadian tersebut diatas sengaja tidak kami publikasikan. Karena semua hotel yang menggunakan peralatan pemanas listrik memiliki potensi yang sama.

2 komentar

deny permana WH mengatakan... @ 15 Juli 2009 pukul 17.44

MANDI AIR HANGAT SEHAT DAN AMAN KO YG PENTING IKUTIN PROSEDUR, AKU DENY MARKETING WATER HITER HAIYONG BAHAN BAKAR GAS AMAN SUDAH DPT SERTFKAT ISO 9000, YG MINAT BISA KREDIT DAN ADA BISNISNYA LAGI HUB AKU DI 0858 8090 4444, ON LINE 24 JAM..

deny permana WH mengatakan... @ 15 Juli 2009 pukul 17.45

mandi ir hangat seht dan amn kok ya penting ikutin prosedur broo...aku deny marketing water hiter " merk Haiyong " sistim pemanas iarnya sudah teruji di iso 9000,bisa di kredit ada bisnisnya lagi yang minat hub. aku di 0858 8090 4444, 24 jam online..

Posting Komentar